Pengertian & Manfaat Software as a Service Terhadap Bisnis Perusahaan

Software as a Services

Software as a Service atau yang juga dikenal dengan SaaS adalah software layanan bersifat online. SaaS menyediakan software solution lengkap sehingga tak lagi memerlukan instalasi yang dapat memakan waktu. Semua program dan sistem SaaS dapat diakses melalui internet dan tersedia di berbagai web browser berbeda.

SaaS merupakan software berbasis cloud yang memerlukan independent software vendor atau ISV yang bertugas menghosting dan memaintain server, database, dan elemen lainnya.

Bagaimana cara kerja SaaS?

Penting untuk diketahui bahwa sistem pembayaran dari layanan SaaS didasarkan pada pemakaian. Menggunakan layanan SaaS sama saja seperti menyewa software dari provider untuk kepentingan bisnis.

Seperti yang disebutkan sebelumnya, semua urusan maintain infrastruktur software dan data management ditangani oleh pihak provider. Oleh karena itu, sebelum mulai menggunakan SaaS akan dibuat kesepakatan antara provider dan user untuk memastikan ketersediaan aplikasi dan keamanan data selama periode sewa. Perusahaan sebagai user hanya perlu membayar subscription fee untuk dapat mengakses SaaS yang disediakan provider.

Manfaat SaaS Bagi Bisnis Perusahaan

Salah satu manfaat utama SaaS bagi bisnis adalah sebagai alternatif instalasi software konvensional. Jika dibandingkan dengan SaaS, layanan software dengan model tradisional mengharuskan user untuk membangun server internal dan mengkonfigurasi aplikasi penting. Sedangkan pada SaaS, user tidak perlu lagi melakukan maintenance, seperti update dan bug fixes, karena hal tersebut sudah dilakukan oleh provider. Manfaat SaaS bagi bisnis perusahaan lainnya adalah, karena menganut sistem sewa, jadi perusahaan hanya perlu membayar software sesuai penggunaan dan periode tertentu.

Sistem semacam ini tentunya menguntungkan bagi perusahaan, khususnya bagi bisnis skala kecil, karena bisa upgrade software tanpa mengeluarkan biaya investasi solusi IT yang cenderung besar. Lebih lanjut, berikut manfaat SaaS bagi bisnis selengkapnya:

Software as a Services

Cost-effectiveness & Flexibility

Dengan menggunakan layananan SaaS, perusahaan dapat lebih meminimalisir biaya anggaran. Perusahaan hanya memerlukan instalasi atau extra hardware support, setelahnya bisa menikmati metode pembayaran bulanan atau tahunan yang sewaktu-waktu bisa diakhiri setelah tak lagi digunakan.

Software as a Services

Scalability

Manfaat SaaS selanjutnya adalah, SaaS menawarkan kemampuan untuk meningkatkan kapasitas hardware atau software yang sudah ada dengan menambahkan resources. Dikarenakan SaaS berada di cloud environment, software ini menjadi mudah diskalakan dan diintegrasikan dengan aplikasi SaaS lainnya.

Software as a Services

Accessibility

SaaS user hanya memerlukan koneksi internet untuk bisa login. User bisa mengakses SaaS di manapun menggunakan web browser apapun. Aksesibilitas yang lebih mudah tentunya membuat semuanya berjalan lancar.

Software as a Services

Enhanced Security

Hal yang menjadi kekhawatiran kebanyakan orang jika membahas solusi digital adalah urusan privacy dan security. Namun, di banyak kesempatan SaaS solutions terbukti mampu menjaga informasi perusahaan.

Perlu diketahui bahwa risiko cyber security SaaS bisa berbeda dengan risiko software konvensional. Tanpa manajemen kontrol keamanan yang memadai, data yang disimpan secara in-house cenderung lebih berisiko. Di sisi lain, provider SaaS menyiasati security issue dengan memanfaatkan cloud infrastructure canggih yang bisa memonitor informasi 24/7

Kembangkan bisnis Anda dengan SaaS Solutions dari AMT IT Solution

Di era digital seperti saat ini, masih banyak ditemukan model bisnis usaha yang mengabaikan pentingnya inovasi. Faktanya, banyak bisnis memprediksi nilai industri SaaS akan mencapai USD 63,3 miliar pada tahun 2023 mendatang.

AMT IT Solutions percaya setiap bisnis memiliki kesempatan dan peluang untuk terus berinovasi dan bertransformasi digital. Oleh karena itu, AMT IT Solutions menawarkan Software as a Service solutions yang memungkinkan pelaku bisnis bertransformasi pendekatan bisnisnya. Kami percaya kolaborasi antara AMT IT Solutions dan manfaat yang ditawarkan Saas mampu merangsang pertumbuhan dan inovasi perusahaan.