Cara Mencegah Bot Attack dan Spam pada Aplikasi Google Cloud

Cara Mencegah Bot Attack

Penggunaan aplikasi cloud seperti Google Cloud seringkali menimbulkan ancaman seperti serangan bot dan spam. Untuk itu, perusahaan perlu meningkatkan cara mencegah bot attack dan spam agar dapat menggunakan aplikasi berbasis cloud dengan aman.

Berikut itu beberapa tips dan solusi untuk meningkatkan perlindungan aplikasi cloud dari serangan bot dan spam.

1. Menggunakan Perlindungan Comment Spam

Cara Mencegah Bot Attack

Spam komentar atau spomment (spam and comment) adalah serangan yang membanjiri kolom komentar website dengan teks dan link berbahaya. Serangan yang dilakukan oleh bot ini dapat menyebabkan gangguan traffic secara signifikan.

Anda dapat mencegahnya dengan menggunakan Google reCAPTCHA untuk menyaring mana komentar yang dibuat oleh manusia atau bot. Selain itu, Anda juga dapat mengoptimalkan perlindungan dengan menggunakan F5 Distributed Cloud Bot Defense. Solusi ini, mampu menghilangkan komentar spam dan melindungi pengunjung dari link berbahaya.

2. Mencegah dan Memantau Formulir Spam

Serangan bot dan spam juga dapat disisipkan melalui formulir aplikasi web. Nantinya, penyerang akan mengirimkan formulir spam berisi link berbahaya yang berisi malware. Serangan ini dilakukan secara otomatis dengan merilis banyak bot untuk menyebarkan malware, mencuri informasi pribadi, membajak kendali aplikasi web, dsb.

Cara mencegah bot attack jenis ini adalah dengan memanfaatkan Google reCAPTCHA yang dapat mencegah bot mengisi formulir palsu di aplikasi web Anda.

3. Mengidentifikasi Akun Bot

Pelaku cybercrime juga dapat menggunakan bot untuk membuat akun palsu dengan kredensial curian untuk melakukan penipuan. Dampaknya, perusahaan berisiko untuk menggunakan data yang tidak akurat dari akun bot yang dibuat oleh pelaku cybercrime.

Solusi yang dapat Anda gunakan adalah dengan mewajibkan verifikasi Google reCAPTCHA untuk mencegah serangan bot. Selain itu, Anda juga dapat meningkat perlindunganya dengan menggunakan F5 Distributed Cloud Bot Defense. Solusi ini memanfaatkan artificial intelligence untuk meningkatkan keamanan aplikasi web Anda.

Cegah Serangan Bot dan Spam Bersama F5

Anda dapat menerapkan cara mencegah bot attack dan spam dengan menggunakan Google reCAPTCHA. Jika Anda ingin menggunakan perlindungan yang lebih maksimal, F5 menawarkan solusi pencegahan serangan bot salah satunya melalui F5 Distributed Cloud Bot Defense.

AMT IT Solutions sebagai F5 Official Partner dapat membantu menyediakan solusi terkait kebutuhan keamanan aplikasi web Anda. Hubungi marketing@amt-it.com atau klik ikon WhatsApp untuk informasi selengkapnya.