Meningkatnya serangan siber di sektor industri membuat pelaku bisnis perlu mengencangkan sabuk pengaman. Misalnya, seperti dengan mencari solusi keamanan siber terbaik yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Untuk itu, berikut ini cara meningkatkan keamanan siber serta solusi yang dapat Anda terapkan untuk melindungi bisnis dari serangan hacker.
Penerapan strategi keamanan tentunya harus berdasarkan pada kultur atau budaya kerja perusahaan. Sehingga, solusi yang diimplementasikan dapat beradaptasi dengan tantangan yang ada.
Sebelum mengambil tindakan yang lebih jauh seperti instalasi software, Anda dapat mengkonsultasikan kebutuhan keamanan perusahaan Anda terlebih dahulu. AMT IT Solutions dapat membantu Anda memilih strategi keamanan yang tepat untuk perusahaan.
Serangan siber seringkali dipicu oleh kelalaian manusia, sehingga para hacker banyak melancarkan serangannya melalui email, browser, hingga endpoint device. Untuk itu, Anda perlu membuat standar peraturan yang jelas mengenai penggunaan email, browsing, dan perangkat komputer.
Sangfor Endpoint Secure merupakan salah satu solusi keamanan siber yang dapat Anda gunakan untuk melindungi perangkat dari hacker.
Cara meningkatkan keamanan siber selanjutnya adalah dengan memastikan jika seluruh karyawan memiliki semangat yang sama dalam melindungi perusahaan. Untuk memastikan semangat tersebut, Anda dapat membuat pelatihan keamanan siber bagi karyawan yang dijadwalkan secara rutin. Selain itu, karyawan juga akan mendapatkan wawasan yang lebih luar terkait cyber security dan meningkatkan kewaspadaan mereka.
Menerapkan software cyber security merupakan cara paling efektif untuk meningkatkan keamanan siber perusahaan Anda. Ada banyak solusi software keamanan yang menawarkan berbagai fitur deteksi, perlindungan, hingga recovery. Semuanya akan mempermudah Anda dalam menghadapi serangan siber.
Salah satu contohnya seperti F5 Advanced Web Application Firewall (WAF), yang menawarkan perlindungan bagi server aplikasi dari berbagai jenis serangan siber.
Software cyber security dan berbagai solusi keamanan siber lainnya, tidak menjamin jika perusahaan Anda dapat 100% lolos dari serangan siber. Aad kalanya Anda memerlukan rencana pemulihan jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan bagi perusahaan.
Untuk itu, tidak ada salahnya untuk membuat disaster recovery plan yang sudah Anda konsultasikan bersama rangkaian tindakanan keamanan siber lainnya.
Itu tadi beberapa cara meningkatkan keamanan siber yang dapat Anda terapkan di lingkungan perusahaan. Jika Anda membutuhkan solusi keamanan siber lainnya, AMT IT Solutions siap mendukung peningkatan keamanan siber perusahaan Anda melalui berbagai solusi terbaik. Hubungi marketing@amti-it.com atau klik ikon WhatsApp untuk konsultasi dan informasi selengkapnya.
Contact us