Mengelola infrastruktur IT bagi sebagian perusahaan bukanlah hal yang mudah. Terlebih, jika perusahaan yang Anda jalankan tidak secara khusus bergerak di bidang informasi dan teknologi. Sangfor HCI server hadir untuk mempermudah Anda dalam mengelola infrastruktur IT perusahaan. Lalu, apa yang membuat Sangfor HCI berbeda dari yang lain?
Sangfor HCI server adalah penyedia Hyperconverged Infrastructure dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di bidang network security. Dengan begitu, Sangfor sangat mengedepankan keamanan pada setiap produknya.
Selain itu, Sangfor juga tercatat sebagai satu-satunya vendor asal Asia dengan total enam produk (HCI, NGAF, WANO, IAG, AD dan SSL VPN) yang ada dalam laporan Gartner Magic Quadrant, yaitu laporan riset pasar yang diterbitkan oleh perusahaan IT Consultant dunia, Gartner.
Sejak tahun 2011, Sangfor bahkan telah memulai penelitian dan pengembangan mereka dalam virtualisasi. Kemudian di tahun berikutnya, Sangfor mengeluarkan inovasi Virtual Desktop Infrastructure (VDI) yang hingga kini diterapkan secara komersial dengan sangat sukses.
Sebagai penyedia Hyperconverged Infrastructure dengan pengalaman puluhan tahun, Sangfor HCI menawarkan berbagai fitur unggulan yang dapat menyederhanakan infrastruktur IT di perusahaan Anda. Beberapa di antaranya seperti:
Sangfor menyediakan storage virtual yang dapat menyimpan 2 hingga 3 salinan data. Di mana setiap data dapat ditulis secara sinkron untuk memastikan konsistensinya. Selain itu, Sangfor HCI juga menggunakan SSD sebagai cache untuk IOPS yang lebih tinggi.
Dengan teknologi lokalisasi I/O yang dipatenkan, aSAN mampu mendeteksi di mana data VM disimpan dan menjadikannya prioritas untuk menjalankan VM pada host fisiknya. Sehingga, hal tersebut dapat meningkatkan IOPS di tempat yang telah dikelompokkan.
Terdapat fitur Hypervisor yang menggunakan penjadwalan sumber daya terdistribusi. Fungsi penjadwalan sumber daya yang dinamis ini dapat dicapai oleh VMP tanpa perlu menginstall agent.
Kelebihan lain dari HCI milik Sangfor adalah ketersediaannya yang cukup tinggi. Jika terjadi kegagalan pada suatu aplikasi, misalnya seperti node fisik yang gagal di cluster, maka hal tersebut dapat dipulihkan dari jaringan, host, dan lapisan penyimpanan dalam waktu yang sangat singkat.
Sangfor HCI server juga menyediakan pencadangan dan pemulihan yang saling terintegrasi. Anda dapat menggunakan pencadangan tambahan harian dan pencadangan snapshot setiap jam tanpa menggunakan perangkat lunak atau host cadangan.
HCI adalah inovasi teknologi yang dapat menyederhanakan infrastruktur IT. Dengan Sangfor HCI, beberapa software dapat terintegrasi dalam satu lokasi, sehingga produktivitas bisnis Anda akan meningkat. Selain itu, pusat data yang tervirtualisasi dari HCI ini akan menampilkan aliran waktu nyata berdasarkan port, uplink, dan downlink mesin virtual.
Dibandingkan dengan data center tradisional, penggunaan HCI dapat mengurangi minimal 70% CapEx & Opex secara keseluruhan. Selain itu, penggunaan teknologi ini juga dapat mengurangi penggunaan daya, pendingin, serta kapasitas ruang hingga 90%. Anda dapat memulai dengan menggunakan 1 server komoditas, kemudian melakukan penskalaan secara linear tanpa batas sesuai dengan kebutuhan Anda.
Satu server tunggal pada Sangfor HCI server dapat mencapai throughput virtual 10Gbps, membaca 60.000+ IOPS, menulis 17.000+ IOPS, serta kapasitas penyimpanan mencapai 20TB. Selain itu, stabilitas dan keandalan HCI ini juga dijamin oleh pengelompokan bisnis vAD, HA (High Availibility), platform manajemen yang terdistribusi, perangkat jaringan virtual yang terdistribusi, salinan ganda, hingga rencana cadangan, dsb.
Sangfor hadir dengan penyediaan layanan dan jaringan yang lebih fleksibel dan terukur. Dengan adanya jaringan virtual, Anda dapat dengan mudah memindahkan jaringan ke berbagai lokasi tanpa perlu memasang peralatan baru.
Selain itu, Anda juga akan mendapatkan perlindungan 3D luar dalam, termasuk WAF bawaan untuk melindungi aSV dari ancaman web; firewall yang terdistribusi untuk melindungi traffic barat-timur; serta vNGAF untuk mengamankan traffic dari selatan-utara.
Sangfor HCI server merupakan Hyperconverged Infrastructure terbaik yang dapat menyederhanakan kebutuhan infrastruktur IT Anda. Dengan menggunakan teknologi HCI, produktivitas tim Anda akan berjalan dengan mudah dan dapat ditingkatkan lagi. AMT IT Solutions sebagai mitra resmi Sangfor menyediakan HCI server terbaik yang siap untuk memenuhi segala kebutuhan bisnis Anda.
Contact us